1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

52 Tahanan Dipenjara Guantanamo Melakukan Aksi Mogok Makan

21 Juli 2005
https://p.dw.com/p/CNH9

WASHINGTON:

52 tahanan dipenjara Guantanamo melakukan aksi mogok makan, untuk memprotes kondisi penahanan Demikian diungkapkan pihak militer Amerika Serikat. Sampai saat ini mereka paling tidak telah sembilan kali menolak makan. Dilaporkan mereka mendapat infus dan diberikan air minum. Menurut keterangan Pentagon, delapan tahanan telah dipulangkan ketanah airnya. Sekitar 510 orang masih ditahan dipenjara Guantanamo, atas tuduhan sebagai anggota kelompok El-Khaida atau milisi Taliban.