1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Badai Salju Cengkeram Jerman Selatan dan Austria

11 Januari 2019

Seorang anak tewas tertimpa pohon di Jerman Selatan. Hujan dan salju diperkirakan terus berlangsung di Austria dan Jerman. Otoritas lokal memperingatkan bahaya runtuhnya atap gedung karena tumpukan salju.

https://p.dw.com/p/3BM8y
Österreich| Winter in Obertauern
Foto: Getty Images/AFP/H. Schneider

Di Austria, setidaknya delapan orang tercatat tewas sejak akhir pekan lalu. Di Jerman, seorang anak berusia tujuh tahun tewas hari Kamis (10/1) dekat kota München ketika sebuah pohon tumbang karena tidak kuat menyangga salju tebal.

Jerman Selatan dan Austria saat ini dilanda hujan dan badai salju terberat selama 20 tahun terakhir. Badai salju juga mengancam beberapa wilayah di Republik Ceko. Transportasi di jalan dan kereta api terganggu, terutama oleh pohon-pohon yang sarat salju.

Hari Rabu (9/1), ratusan pengemudi menghabiskan malam di kendaraan mereka di Jerman selatan ketika terjebak badai salju dalam perjalanan. Polisi mengatakan, sebuah truk tergelincir dan terbalik di jalan tol dan mengakibatkan kemacetan sepanjang 35 kilometer.

Perjalanan kereta api di jalur selatan dan timur Jerman juga terganggu karena salju, terutama karena pohon-pohon yang tumbang di atas rel kereta api.

Deutschland, Inzell: Mann entfernt Schnee vom Hausdach
Tumpukan salju di atap bisa berbahaya dan meruntuhkan atap kalau terlalu beratFoto: Reuters/A. Gebert

Salju masih terus turun sampai akhir pekan

Di pegunungan Alpen dekat perbatasan dengan Austria di wilayah Berchtesgaden, lapisan salju mencapai ketebalan dua meter. Resor ski itu dan beberapa wilayah lain sekarang dinyatakan sebagai daerah bencana. Di daerah pegunungan Buchenhöhe, militer Jerman mengatur suplai ke resor-resor ski yang terisolasi.

Walikota Berchtesgaden Franz Rasp mengatakan, perlu biaya tambahan untuk membersihkan tumpukan salju.

Di Austria, tim penolong menyelamatkan sembilan wisatawan yang terjebak salju di resor Zell am See. Meskipun sudah ada peringatan, kelompok itu tetap ke luar dari jalur ski resmi dan akhirnya terjebak. Akses jalan ke resor Lech dan Obertauern ditutup karena risiko longsoran salju.

Seorang pria meninggal tertabrak mobilnya sendiri yang diparkir di lereng bukit, ketika ia mencoba membersihkan salju di Feldkirch. Jaringan listrik juga rusak oleh badai salju dan lebih dari 4.500 rumah tidak memiliki listrik.

Otoritas Austria memperkirakan, menjelang akhir pekan ini masih akan turun salju lagi setebal setengah meter.

hp/ml (dpa, ap)