Gajah-gajah di Cina Pulang Kampung Setelah Lama Bermigrasi
Selama berbulan-bulan, sekawanan gajah bermigrasi melewati provinsi Yunnan di Cina selatan. Sekarang para pachyderms tersebut kembali ke habitat awalnya.
Camilan di jalan
Berawal dari cagar alam Xishuangbanna di provinsi Yunnan, sekawanan gajah biasanya pergi ke arah utara sekitar bulan Maret 2020. Alasan para gajah memulai perjalanan ini masih belum diketahui. Perjalanan panjang mereka yang penuh misteri itu akan segera selesai karena para gajah akan kembali ke habitat asalnya.
Terancam punah dan dilindungi
Gajah Asia termasuk dalam daftar merah spesies yang terancam punah. Di Cina para gajah mendapatkan perlindungan khusus dari negara. Oleh karena itu, otoritas regional telah melakukan segala yang diperlukan untuk melindungi manusia dari kawanan gajah serta untuk melindungi hewan tersebut sebaik mungkin selama migrasi mereka.
Memantau dari ketinggian
Kereta gantung ini berfungsi untuk memantau aktivitas kawanan gajah, dan juga alat berat yang memblokir akses kawanan gajah ke desa. Jika diperlukan, pihak berwenang mengizinkan untuk mengevakuasi kawanan gajah dengan cepat. Warga dan wisatawan juga bisa menyaksikan para gajah dari kereta gantung.
Memberi makan gajah
Sesi memberi makan juga merupakan bagian dari rencana darurat untuk menyelamatkan gajah. Kesempatan ini disambut penduduk setempat dan juga turis dengan penuh antusias. Gajah liar Asia adalah binatang yang langka, dan hanya tersisa 300 ekor di seluruh Cina.
Tidur siang yang berharga
Migrasi kawanan gajah adalah hal terlama yang pernah diamati di Cina. Para gajah telah menempuh ratusan kilometer. Tentu saja, dengan berhenti sejenak untuk beristirahat di jalan.
Langkanya habitat mereka
Meski memberi kegembiraan bagi banyak orang, gajah-gajah yang bermigrasi itu bisa juga menyerbu rumah-rumah dan menginjak-injak serta merusak ladang. Kerusakan diperkirakan sekitar $ 1 juta (Rp 14 miliar). Para Gajah jarang menemukan habitat yang cocok dalam perjalanan mereka, dan mungkin itu sebabnya mereka kembali ke rumah asal. (bn/ts)