Merkel Raih Tingkat Kepercayaan Tinggi Masyarakat Dunia
23 September 2021Survei terbaru dari Pew Research Center yang diterbitkan pada Rabu (22/09) mengungkap bahwa tingkat kepercayaan publik di luar Jerman terhadap Angela Merkel masih lebih tinggi di banding terhadap pemimpin lainnya.
Merkel yang sebentar lagi akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Kanselir Jerman itu berhasil mengungguli Presiden AS Joe Biden, Presiden Rusia Vladimir Putin, Presiden Cina Xi Jinping, dan Presiden Prancis Emmanuel Macron.
Apa saja temuan survei?
Laporan terbaru dari wadah pemikir nonpartisan yang berbasis di Washington DC, AS itu berdasar pengumpulan data dari 16 survei publik di negara-negara maju. Hasilnya, Kanselir Jerman Angela Merkel mendapat tingkat kepercayaan tertinggi dibanding pemimpin AS, Rusia, Cina dan Prancis.
Sebanyak 77% responden survei meyakini, Merkel akan melakukan hal yang benar untuk urusan internasional. Meski begitu, sentimen positif untuk Merkel tidak terlihat di Yunani. Hanya 30% responden di sana yang percaya Merkel akan melakukan hal yang benar.
Pemerintah Yunani dan Jerman seperti diketahui telah berulang kali bentrok selama krisis utang zona euro. Krisis tersebut melumpuhkan ekonomi Yunani lebih dari satu dekade yang lalu.
Bagaimana reputasi Merkel di Jerman dan Eropa?
Di Jerman, tingkat kepercayaan terhadap Merkel juga cenderung tinggi. Lebih dari dua pertiga responden mengamini hal ini selama masa jabatanya sebagai kanselir, demikian menurut survei.
Sementara di tahun 2021, tingkat kepercayaan tersebut naik, di mana 77% responden menaruh kepercayaan terhadap Merkel yang akan mengakhiri karir politiknya usai pemilu Jerman akhir pekan ini.
Survei tersebut juga menjajagi tingkat kepercayaan terhadap Merkel di delapan negara Eropa, termasuk Prancis, Inggris dan Italia.
7 dari 10 orang alias 70% responden di negara-negara ini percaya bahwa Merkel akan melakukan hal yang benar untuk komunitas internasional. Di Belanda dan Swedia, angkanya lebih tinggi lagi, yaitu 9 dari 10 orang atau 90%.
Apa pandangan umum terhadap Jerman?
Selain melihat tingkat kepercayaan terhadap Merkel sebagai pemimpin, survei ini juga melihat pandangan umum masyarakat internasional terhadap Jerman sebagai negara. Hasilnya, 79% responden memiliki pandangan yang baik tentang Jerman.
Para responden percaya bahwa pemerintah Jerman telah melakukan pendekatan yang baik dalam menangani pandemi COVID-19.
Jerman bahkan dinilai memiliki kinerja yang lebih bagus dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Cina, Uni Eropa dan Amerika Serikat.
Meski begitu, 8 dari 10 orang di Yunani merasa bahwa pengaruh Jerman terlalu dominan. Mayoritas orang Italia dan Spanyol juga berbagi pandangan yang sama.
gtp/as