1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Peluang Bayer Leverkusen Lebih Besar Dari BVB

23 November 2011

Bayer Leverkusen dan Borussia Dortmund masih punya kesempatan untuk melaju ke babak 16 besar Liga Champions. Menang atas Chelsea sudah chukup bagi Leverkusen, sementara Dortmund masih harus menang dua kali.

https://p.dw.com/p/13Fcs
Michael BallackFoto: dapd

Michael Ballack ingin segera lolos ke putaran sistem gugur dalam pertandingan Eropanya yang ke 100. Sementara juara Bundesliga musim lalu, Borussia Dortmund hanya ingin tetap membuka peluang untuk bisa terus melaju. Dua pertandingan sebelum berakhirnya babak penyisihan grup, Leverkusen dan Dortmund berhadapan dengan dua klub ternama dari London.

Memang situasi bagi Dortmund lebih rumit dibandingkan Leverkusen. Kemenangan atas Chelsea di Grup E sudah memastikan Leverkusen mengantungi tiket ke babak 16 besar. Dortmund harus menang atas Arsenal untuk bisa bertahan. Selain itu, mereka juga harus dibantu oleh kekalahan Olympique Marseille atau mengalahkan klub Perancis tersebut di pertandingan terakhir dengan selisih empat gol.

Sama seperti saat mengalahkan Bayern München di kompetisi Bundesliga, Dortmund akan mengandalkan taktik sepakbola yang membuahkan hasil, dibanding sepakbola yang cantik. "Jika kita bermain seperti di München, maka kesempatan masih terbuka", ujar pemain bertahan Dortmund Marcel Schmelzer.

Namun, Dortmund bermain buruk saat berhadapan dengan Marseille (0:3) dan Piräus (1:3). Ini bisa berdampak pada perhitungan akhir. Bisa jadi, dua kemenangan dan 10 poin tidak cukup untuk melaju ke babak berikutnya.

Peluang Bayer Leverkusen lebih baik. Jika menang atas Chelsea, Bayer sudah pasti lolos ke 16 besar. Hasil seri memaksa Leverkusen untuk menang dalam pertandingan terakhir di grupnya melawan KRC Genk.

Bagi Ballack, partai melawan Chelsea adalah hal yang istimewa karena dua alasan. Pertama, ia pernah bermain untuk klub tersebut selama 4 tahun. Kedua, pertandingan tersebut adalah yang ke 100 kalinya Ballack berlaga di kancah klub Eropa. "Duel dengan tim hebat seperti Chelsea sudah lama kami nantikan. Apalagi ini bersamaan dengan perayaan saya. Luar biasa", ujar Ballack.

Setelah menang atas Genk (2:0) dan Valencia (2:1), pelatih Leverkusen Robin Dutt menganggap kemenangan atas klub Inggris sebagai hal yang tidak mustahil. "Tentu saja kita bisa menang", tegas Dutt. Apalagi laju Chelsea di liga Inggris tidaklah mulus. Mereka kalah tiga kali dalam lima pertandingan.

Vidi Legowo-Zipperer, sid, dpa

Editor: Agus Setiawan