Peringatan Empat Tahun Serangan Teror 11 September
11 September 2005Iklan
NEW YORK: Hari Minggu ini, warga Amerika Serikat mengenang korban serangan teror tanggal 11 September 2001. Peringatan empat tahun peristiwa tersebut, ditandai dengan acara menghentingkan cipta, tepat pada saat pesawat yang dibajak teroris menghantam menara kembar gedung „ World Trade Centre“, yang kemudian roboh. Selain itu dibacakan nama lebih dari 2700 orang yang tewas di New York. Di Washington, pemerintah Amerika Serikat menyelenggarakan acara yang disebut 'pawai kebebasan'. Pawai tersebut dimulai dari dekat tempat dimana sebuah pesawat yang dibajak menghantam gedung kementerian pertahanan, Pentagon .