1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Seberapa Kuatkah iPhone 6S?

21 Oktober 2015

Dibandingkan pendahulunya, iPhone 6s dan 6S Plus memiliki berbagai fitur baru serta peningkatan performa. Apakah kemampuan kerja smartphone ini juga dibarengi dengan ketahanan? Simak percobaan berikut.

https://p.dw.com/p/1GrLR
Foto: picture-alliance/AA/D. Mareuil

Keunggulan iPhone 6S dan 6S Plus terletak pada sisipan RAM serta resolusi layar yang lebih tinggi. Baik iPhone 6S dan 6S Plus ditenagai prosesor terbaru Apple, A9. Apple mengatakan, prosesor tersebut memiliki performa sekelas prosesor PC desktop.

Seperti pendahulunya, smarthphone keluaran Apple terbaru ini juga didukung dengan multitouch yang juga dilapisi dengan perlindungan layar shatter proof glass, oleophobic coating yang akan mencegah layar lebar dari iPhone ini lecet karena goresan ataupun benturan. Lewat satu percobaaan, seorang Youtuber menguji kekuatan ponsel yang bermaterialkan alumunium seri 7000, yang juga digunakan untuk membuat pesawat terbang.