Tempat Parkir Sepeda Canggih di Jepang
26 Februari 2015Iklan
Eco Cycle adalah tempat parkir bawah tanah khusus untuk sepeda. Di sini tidak lagi diperlukan gembok khusus sepeda atau khawatir ada yang akan mencuri sepeda Anda. Perusahaan teknologi Giken Seisakusho Co. berada di balik solusi inovatif ini.
Menurut situs Giken, parkiran unik ini bisa menampung hingga 204 sepeda. Hanya butuh waktu 13 detik hingga sepeda Anda tersimpan dengan aman. Sistem operasinya menggunakan kartu dan harganya 1800 yen (sekitar 190 ribu Rupiah per bulan).
Selain bisa terlindungi dari cuaca buruk dan pencuri, menurut pengembangnya, Eco Cycle juga aman walau terjadi gempa bumi, hal yang sering terjadi di Jepang.
vlz/yf (mashable, giken)